Masker Garam & Madu Untuk Jerawat

Jerawat di wajah anda mampu membuat anda ingin bersembunyi dan menghindari dunia. Banyak pengobatan untuk jerawatan yang ditawarkan di pasaran dan mencoba untuk menemukan satu obat yang pas nampaknya bukanlah perkara yang mudah.
madu
Source:vemale
Masker madu dan garam ini hanya cocok untuk kulit berminyak dan gampang berjerawat. Jika anda berkulit kering dan mudah berjerawat, penggunaan masker ini hanya akan membuat kulit anda bertambah kering dan berwarna merah seperti terkena iritasi.
Mengapa? Karena meski madu dapat mengunci kelembaban kulit anda, garam dapat dengan sangat mudah merusak kulit kering atau kulit yang sangat sensitif.

Daripada bingung-bingung memilih obat di toko kecantikan, www.dailyglow.com menawarkan resep masker yang dapat memerangi jerawat anda. Masker tersebut berbahan dasar madu dan garam sehingga tidak hanya murah tapi masker tersebut juga ramah lingkungan. HDI Royal Jelly Liquid.

Cara membuat masker madu dan garam cukup mudah. Pertama, cairkan 1 sendok teh garam dengan menggunakan 3 sendok makan air hangat. Setelah benar-benar larut, campurkan 3 sendok teh madu.

Aduk campuran tersebut dengan menggunakan sendok berbahan logam hingga campuran merata. Setelah itu, aplikasikan masker dengan menambahkan ketebalan pada daerah yang berjerawat dan biarkan hingga 15 menit.

Kemudian, bersihkan dengan menggunakan handuk yang telah dicelup dengan air hangat. Jangan lupa cuci muka dengan sabun untuk menghilangkan sisa masker.

Sumber : vemale.com

0 Response to "Masker Garam & Madu Untuk Jerawat"

Post a Comment